Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10+ peluang usaha untuk ibu rumah tangga modal 1 juta

Memulai sebuah usaha atau bisnis tentunya banyak hal yang harus kita perhatikan, Salah satu yang paling penting yaitu masalah modal.

Banyak orang bertanya modal 500 ribu bisa buat usaha apa ? atau modal kurang dari 1 juta bisa untuk membuka usaha atau bisnis apa ?

Jika dilihat dari modal tersebut, sebetulnya itu sudah cukup banyak dan ada banyak pilihan peluang usaha yang bisa anda jalankan.

Dengan jangkauan modal kurang 1 juta biasanya ada beberapa usaha kecil yang memang menguntungkan.

Usaha-usaha ini bisa dilakukan oleh siap saja, termasuk ibu rumah tangga. Dari pada tidak ada kegiatan dirumah, maka sebagai ibu rumah tangga anda bisa mecoba membuka sebuah usaha.

Jika anda masih binggung peluang usaha apa yang cocok dilakukan untuk ibu rumah tangga dan dengan modal 1 juta, tenang saja, anda bisa membaca beberapa rekomendasi peluang usaha berikut ini. 


peluang usaha sampingan ibu rumah tangga modal 1 juta

peluang usaha sampingan bisnis ibu rumah tangga di desa dengan modal 1 juta dan 500 ribu

Sebagai ibu rumah tangga, mencari peluang usaha sampingan menjadi salah satu opsi untuk menambah keuangan dalam rumah tangga untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Nah, berikut ini kami rangkum beberapa opsi atau pilihan yang bisa anda coba untuk memulai sebuah usaha sebagai ibu rumah tangga degan modal kurang dari 1 juta rupiah.


1. Jual Pulsa Dan Pembayaran Online

usaha yang cocok untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil

Jualan pulsa dan pembayaran online termasuk salah satu binis yang cukup mudah dilakukan dan tidak membutuhkan banyak modal.

Usaha ini tentunya sangat bagus dan fleksibel sekali jika dilakukan oleh ibu rumah tangga. Kamu bisa menjual pulsa, paket data atau layanan pembayaran online seperti pembelian tiket, token listrik dan yang lainnya.

Tidak butuh tempat yang luas, anda memulai berjualan dari rumah, hanya dengan bermodalkan hp saja. Bahkan dengan modal 500 ribu – 1 juta kita sudah bisa memulai bisnis ini.

Kamu bisa mencari agen pulsa atau ppob yang memiliki kualitas dan harga terjankau. Setelah memiliki hal-hal yang dibutuhkan untuk memulai usaha ini, anda sudah bisa memulai berjualan dari rumah atua mungkin memasarkannya secara online.

Memang jika baru dimulai, bisnis ini tidak terlalu memberikan untung yang banyak, namun untuk seorang ibu rumah tangga ini bisa jadi hal yang bagus untuk memutar keuangan dan memperoleh keuntungan sebagai biaya hidup tambahan.


2. Berbisnis Kue Pesanan di Rumah

modal 500 ribu bisa buat usaha apa

Sebagian besar ibu rumah tangga tentunya memiliki kemampuan dalam memasak, nah kemampuan terebut tentunya bisa dijadikan peluang usaha.

Salah satu peluang usaha yang cukup populer dalam bidang masakan yaitu kue. Disini anda sebagai ibu rumah tangga bisa membuka bisnis kue pesanan. Tidak perlu tempat yang luas, anda bisa menjalankan bisnis ini dengan dirumah saja.

Modal yang dibutuhkan juga tidak banyak, anda bisa membeli peralatan membuat kue yang sangat terjangkau, bahkan dengan modal 1 juta anda bisa mendapatkan banyak sekali alat pembuat kue.

Selanjutnya bahan untuk pembuatan kue bisa anda sesuaikan dengan pesanan yang anda terima dari pembeli. Bahkan anda juga bisa menggunakan uang awal yang diberikan oleh pemesan untuk membeli bahan-bahan kue tersebut sebagai biaya tambahan.


3. Freelance Menulis Konten

Kalau anda termasuk ibu-ibu yang gaul dan update terhadap teknologi, maka anda bisa mencoba menjadi freelance. Aplagi jika anda memiliki kemampuan menulis dengan komputer atau laptop yang baik.

Target usaha ini tentunya akan menyasar perusahaan digital atau owner website / blog yang membutuhkan artikel karena keawalahan untuk menulis artikel mereka sendiri.

Untuk mencari pasar atau permintaan dari usaha ini anda bisa mencarinya secara online melalui media social seperti facebook dengan cara bergabung ke group-grou website atau blogger indonesia, lalu anda juga bisa mencarinya melalui website freelance.

Untuk masalah modal tentunya usaha ini tidak memerlukan biaya yang besar, karena hanya bermodalkan komputer atau laptop dan kuota internet saja untuk menulis konten tersebut.


4. Reseller / Dropshipper Kosmetik dan produk Herbal di Rumah

Resller atau dropshipper menjadi salah satu pilihan usaha yang cukup populer sekarang. Hal ini sangat membantu sekali jika kita tidak memiliki barang namun ingin tetap berjualan.

Nah, reseller atau dropshipper juga menjadi salah satu pilihan usaha yang bisa dijalankan oleh seorang ibu rumah tangga.

Sebagai pemula, anda bisa memilih menjual barang yang memang anda paham atau gunakan sehari-hari, misalnya saja kosmetik atau produk herbal. Tentunya kedua barang tersebut erat hubungannya dengan perempuan atau ibu rumah tangga.

Karena baru memulai, anda bisa memilih barang kosmetik atau produk herbal yang murah tapi sering digunakan. Pemasarannya juga bisa dilakukan secara offline atau memasarkan langsung ke orang atau menjualnya secara online, bisa melalui marketplace atau social media.


5.Bisnis Catering Rumahan

Memasak adalah salah satu keahlian yang umum dimiliki oleh seorang ibu rumah tangga. Untuk itu, kealian memasak tersebut bisa dijadikan peluang usaha seperti bisnis catering rumahan.

Untuk target usaha catering ini, bisa dimulai dari orang-orang terdekat seperti tetangga anda yang akan melaksanakan sebuah acara, seperti ulang tahun, kondangan, lebaran dan yang lainnya.

Modalnya juga tidak banyak, anda bisa menggunakan peralatan dapur untuk memasak, lalu anda bisa menggunakan biaya tambahan yang berasal dari pemesan untuk membeli bahan-bahan yang akan dimasak nantinya.


6. Jualan Online dari Rumah

Yang namanya ibu rumah tangga, tentunya memiliki kesibukan tersediri dirumah, mau itu memasak, menjaga dan merawat anak, membersihkan rumah dan masih banyak lagi.

Maka dari itu ibu rumah tangga memerlukan usaha yang fleksibel atau bisa dilakukan kapan dan dimana saja, atau bisa dilakukan pada waktu luang.

Nah, untuk salah satu opsi yang bisa dipilih yaitu jualan online yang dilakukan dari rumah. Untuk barang yang dijual, bisa disesuaikan, anda bisa mencari barang yang umum dijual, seperti pakaian, seperti hijab, baju atau yang lainnya.

Untuk pemasarannya bisa dilakukan langsung melalui online, seperti di facebook, instagaram atau melalui marketplace seperti shopee, tokopedia, bukalapak atau marketplace lainnya.

Peluang usaha ini tentunya tidak memerlukan modalnya yang banyak, walaupun terkadang tergantung barang yang anda jual. Untuk aktifitas usaha ini juga bisa anda lakukan hanya dengan menggunakan hp.


7. Jasa Penitipan Anak

Seperti yang kita lihat dilingkungan sekitar, banyak sekali orang tua yang sibuk dengan pekerjaan mereka, hal ini membuat tidak ada yang mengurus anak-anak.

Nah, melihat hal seperti ini tentunya bisa dijadikan peluang usaha. Anda sebagai orang tua atau ibu rumah tangga yang sudah berpengalaman menjaga anak tentunya bisa membuka usaha jasa penitipan anak.

Untuk target pasarnya tentunya bisa anda lihat dari lingkungan sekitar anda seperti tetangga yang dimana kedua orangtuanya bekerja diperusahaan dan tidak memiliki waktu mengurus anaknya.


8. Membuat Kerajinan Tangan di Rumah

usaha modal 1 juta di kampung

Untuk mengisi waktu luang, selain duduk dirumah dan melakukan kegiatan rumah tangga, seorang ibu rumah tangga juga bisa mengisi waktu luangnnya dengan hal yang bermanfaat, seperti kerajinan tangan.

Lalu kerajinan tangan tersebut bisa anda jual dan anda mendapatkan keuntungan untuk menambah biaya hidup tambahan.

Anda bisa memilih kerajinan tangan yang mudah dibuat dan tidak memubutuhkan modal banyak.

Misalnya saja anda bisa memanfaatkan kain flanel yang bisa digunakan untuk membuat boneka, aksesoris, keset kaki dan masih banyak lagi.

Tidak butuh banyak modal untuk melakukan usahan ini,.


9. Menerima jasa jahitan pakaian wanita.

bisnis modal 1 juta untuk pemula

Jika kamu memiliki kemampuan dala menjahit pakaian, maka anda bisa membuka usaha jasa jahitan pakaian, khususnya untuk pakaian wanita yang mungkin lebih anda mengerti.

Modal untuk usaha ini juga terbilang murah, anda bisa membeli mesin jahit yang murah atau second.

atau jika anda sudah memilkinya dirumah anda bisa menggunakan mesin jahit tersebut yang artinya anda tidak memubutuhkan modal sama sekali. Untuk awalan anda bisa membuka jasa ini untuk orang-orang disekitar anda.


10. Membuka usaha warung kopi

Jika anda rasa rumah anda dekat dengan tempat yang memiliki aktifitas ramai, seperti kampus, perusahaan atau yang lainnya, maka hal tersebut bisa anda manfaatkan.

Anda bisa membuka peluang usaha warung kopi. Dimana usaha ini tidak membutuhkan modal yang banyak karena anda sudah memiliki tempat dimana itu adalah rumah anda dan anda bisa berjualan makanan dan minuman ringan, seperti gorengan, nasi uduk, kue, kopi dan yang lain-lain.

Dari makanan atau minuman ringan yang akan anda jual tersebut tentunya tidak membutuhkan modal yang banyak, bahkan bisa dimulai dengan modal kurang dari 1 juta.

Untuk kebutuhan alat lainnya anda bisa menggunakan alat-alat yang tersedia dirumah anda, seperti gelas, piring dan yang lainnya.


11. Jual Snack Yang Sedang Populer

alternatif usaha untuk ibu rumah tangga sukses tanpa modal di desa

Menjual makanan ringan seperti snack termasuk salah satu peluang usaha yang bisa dilakukan dengan hanya modal kurang dari 1 juta.

Anda bisa mencoba menjual snack-snack yang sedang populer di lingkungan anda, seperti kripik, makaroni, nugget pisang atau yang lainnya.

Biasanya targer pasar dari usaha seperti ini adalah anak kecil atau remaja. Anda bisa menjualnya dirumah anda atau memasarkan ditempat umum yang biasanya berkumpul penjual-penjual kecil, seperti taman, pinggir jalan dan yang lainnya.


Kesimpulan

Demikianlah peluang usaha untuk ibu rumah tangga dengan modal 1 juta. Dari beberapa peluang usaha diatas anda bisa memilih, kira-kira mana yang cocok untuk anda lakukan dan sesuaikan dengan kemampuan anda juga.

Dengan beberapa piliha peluang usaha diatas, sekarang anda sebagai ibu rumah tangga sudah memiliki kegiatan sampingan yang tentunya menghasilkan untuk menambah keuangan anda.

Posting Komentar untuk "10+ peluang usaha untuk ibu rumah tangga modal 1 juta"

© RECEH.INFO